Jurnal Terima Kasih Day's 7

Ahad, 23 Februari 2020

Bismillahirrahmanirrahim.

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh.

Hari ini aku bahagia.

Tiga hal yang paling aku berterima kasih pada Allah di hari ini, yaitu.

1. Alhamdulillah... hari ini dikasih kesempatan untuk bisa bersih-bersih rumah. Lumayan air masuk karena hujan semalam cukup deras. Ada juga rembesan dari belakang. Seperti biasa deh jadinya beberapa spot di rumah tergenang. Bersyukurnya tidak setinggi saat tahun baru kemarin itu. Tapi ini lumayan bikin acara kopdarku batal ikut. Padahal sudah janjian hari ini mau datang kopdar. Sayangnya, belum diijinkan untuk datang. Alhasil, benar-benar bersih-bersih rumah deh.

2. Alhamdulillah... bisa merasakan tidur siang. Sudah lama rasanya tidak menikmati tidur siang. Jadi bisa santai sejenak. Menenangkan pikirin setelah menulis. Padahal, baru selesai beberapa halaman. Rasanya menulis memang butuh banyak berpikir nih.

3. Bersyukur banget hari ini akhirnya jadi ada yang buyback EOA Gold. Lumayan setelah seminggu harganya naik Rp10.000. Memang investasi emas itu menguntungkan. Bukan hanya itu, investasi emas juga menyenangkan. Iyalah, apalagi buat wanita yang suka lihat benda-benda berkilau gitu. Bahagianya.... Hehe....

Hari ini aku bahagia.
Allah tujuanku.
Allah yang aku cari.
Dan aku hanya ingin dekat-dekat Allah.

Terima kasih. Alhamdulillah binikmatillah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

EOA GOLD, Investasi Emas Dunia Akhirat

Mengenal Sereal Umbi Garut, Manfaat, dan Cara Mengonsumsi

Unlogic Birth dalam Al Quran