Jurnal Terima Kasih Day's 4

Kamis, 20 Februari 2020

Bismillahirrahmanirrahim.

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh.

Hari ini aku bahagia.

Tiga hal yang paling aku berterima kasih pada Allah di hari ini, yaitu.

1. Alhamdulillah, ada reseller yang tanya EOA Gold 1 gram. Semoga rezeki kita ya. Aku suka banget kalau resellerku berhasil dapat konsumen. Itu artinya dia bisa punya keuntungan dari bisnis EOA Gold. Semoga EOA Gold bisa jadi wasilah kebangkitan ekonominya. Resellerku satu ini paling favoritku. Dia cepat tanggap dan baik banget orangnya. Suka banget kalau dia lagi perhatian. Dan, senang banget saat tau ternyata dia wanita yang kuat. Ya Allah.. semoga Engkau menyayanginya lebih dari rasa sayangku padanya. Dia sahabatku, mudah-mudahan Allah berkenan kita terus barengan sampai surga Firdaus.

2. Rezeki tidak pernah tertukar apalagi sampai salah tempat. Aku sudah mengatakannya. Terserah Allah selanjutnya. Aku terima apapun yang Allah kasih. Aku ikhlas. Rezeki bakso nggak kemana, rezeki jodoh nggak kemana, rezeki kerjaan nggak kemana, rezeki pertemanan juga nggak kemana. Alhamdulillah... Allah Maha Baik selalu mendekatkan aku dengan orang-orang baik. Terima kasih ya Allah. Jangan pernah cabut hidayah ini dariku.

3. Alhamdulillah masih diberikan nikmat kemudahan menuntut ilmu. Ada oma yang selalu siap sedia cariin tempat, ada BeEr yang selalu sajikan makanan enak, ada Emak yang bikin heboh suasana, ada BeEs yang selalu kalem dan ada ustaznya yang dengan izin Allah semangat terus membagi ilmunya. Ustaznya memang sibuk banget sekarang. Apalagi setelah mewakafkan dirinya untuk Alquran. Semoga aku juga bisa menjadi bagian dari itu. Alhamdulillah lagi pas banget sampai rumah baru hujan deras dengan geluduk juga. Terima kasih Allah masih kasih aku keselamatan jadi nggak kehujanan malam-malam. Senangnya.

Hari ini aku bahagia.
Allah tujuanku.
Allah yang aku cari.
Dan aku hanya ingin dekat-dekat Allah.

Terima kasih. Alhamdulillah binikmatillah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

EOA GOLD, Investasi Emas Dunia Akhirat

Mengenal Sereal Umbi Garut, Manfaat, dan Cara Mengonsumsi

Unlogic Birth dalam Al Quran