Menjadikan Kamar sebagai Ruang Kerja Nyaman

Memilih menjadi karyawan untuk diri sendiri berarti memaksa diri patuh pada disiplin waktu dan target pribadi. Dikira menjadi karyawan untuk diri sendiri bisa leye-leye. Ternyata itu lebih sulit karena tidak ada yang mengingatkan dan melihat.

Segera setelah memutuskan menjadi karyawan untuk diri sendiri maka daftar target dan penjadwalan waktu harus segera dibuat dan dilaksanakan. Untuk itu, ruang kerja yang nyaman sangat dibutuhkan. Mengingat kondisi yang serba minim, bisa jadi kamar menjadi ruang kerja yang nyaman.

Ini penting untuk menghindari godaan kasur empuk. Karena bahaya jika terlena oleh kemalasan bisa jadi banyak waktu yang akan terbuang dan itu sangat disayangkan. Ingat menjadi karyawan untuk diri sendiri berarti tanggung jawab penuh pada pendapatan benar-benar tergantung pada efektivitas usaha.

Lalu membuat kamar menjadi ruang kerja nyaman, nyatanya tidak mudah. Menghias dan memasang banyak peringatan agar menjauhkan mata dari tempat tidur adalah syarat mutlak. Kemudian menyediakan minuman dan beberapa cemilan bisa jadi tambahan solusi. Yang terpenting, kuatkan tekad untuk berusaha maksimal menjadi karyawan untuk diri sendiri.

Dalam keterbatasan semoga otak manusia yang cerdas mampu lebih berpikir. Ruang-ruang sempit bisa terolah lebih maksimal. Dan, hijau-hijaun seperti tanaman juga bisa membuat mata terus segar.

Penting juga menjaga kebersihan ruangan. Di pojok-pojok langit-langit diperhatikan agar tidak ada sarang laba-laba. Di ujung-ujung sisi diperhatikan agar tidak ada kotoran. Dan, di kolong-kolong harus bersih agar terhindar dari binatang rusuh seperti nyamuk dan kecoa.

Anggaplah ruang kerja di kamar seperti tempat mengerjakan tugas dan PR sekolah. Bebankan sebagai salah satu hak yang harus ditunaikan. Tumpukan baju atau buku bisa dihilangkan dengan memasukannya ke lemari. Tinggalkan yang dibutuhkan untuk bekerja seperti laptop dan alat tulis utama.

Kenyamanan ruang kerja akan berpengaruh pada konsentrasi dan produktivitas bekerja. Memang sebaiknya tidak disamakan dengan kamar tidur, tetapi sebagai permulaan bisa dicoba. Nanti setelah keuntungan lumayan bisa digunakan untuk membuat ruang kerja yang lebih baik.

#CatatanPengusaha
#HariKeduaBersih-Bersih

Komentar

Postingan populer dari blog ini

EOA GOLD, Investasi Emas Dunia Akhirat

Mengenal Sereal Umbi Garut, Manfaat, dan Cara Mengonsumsi

Unlogic Birth dalam Al Quran